an amateur writer who never stop writing

Friday, April 21, 2023

Mempercantik Penampilan di Hari yang Fitri

Idul fitri identik dengan silahturahmi. Aktivitas mudik sudah menjadi budaya bagi muslim yang merayakan lebaran. Di hari raya, kita saling bermaafan dan berkunjung ke rumah orang-orang terdekat seperti keluarga, teman ataupun kerabat. Maka dari itu, sebelum berjumpa lagi dan melepas rindu dengan orang-orang tersayang, mari kita mempercantik diri, salah satunya dengan menambah koleksi perhiasan dari The Palace Jeweler.

            The Palace Jeweler merupakan salah satu brand perusahaan retail pehiasan yang telah memiliki banyak gerai yang tersebar di seluruh Indonesia. Brand ini dinaungi PT Central Mega Kencana (CMK) yang merupakan perusahaan retail perhiasan terbesar di Indonesia. Salah satu gerai yang baru saja dibuka di bulan Ramadhan 2023 ini adalah The Palace Jewelry, Cibinong City Mall. Gerai ini merupakan gerai ke-51 dari brand The Palace. Sama halnya dengan gerai lainnya, kekuatan utama dari gerai retail adalah standarisasi. Masing-masing gerai The Palace mampu membawa konsep dan suasana yang sama di setiap gerainya, hanya luas gerai saja yang berbeda. Gerai Cibinong City Mall ini merupakan salah satu gerai The Palace yang cukup luas.

The Palace Jeweler, Cibinong City Mall

  Koleksi perhiasan di The Palace juga sangat beragam, baik untuk koleksi perhiasan emas, berlian, zirkon, dan batu mulia. Setiap outlet mereka dilengkapi alat khusus untuk pengetesan kadar emas berteknologi tinggi, yaitu karatimeter, yang bisa menilai kadar emas secara akurat. Bukan hanya perhiasan yang kalian beli di The palace yang bisa dicek kadar emasnya di sini, tetapi kalian juga bisa membawa koleksi perhiasan di rumah untuk melakukan pengecekan kadar emas menggunakan karatimeter. Kalian tidak perlu khawatir lagi mengenai kualitas perhiasan di The Palace karena semuanya sudah terbukti terjamin. Produk mereka dikenal dengan 3T, Therlengkap, Therjangkau, dan Therjamin.


 Beberapa koleksi perhiasan di The Palace juga sangat kental dengan budaya Indonesia, terbukti dengan kolaborasi langgeng mereka dengan dua nama besar Anne Avantie dan Samuel Wattimena yang merupakan perancang busana ternama di Indonesia. Tahun 2023 ini merupakan tahun ke tujuh kolaborasi The Palace dengan Anne Avantie. Setelah koleksi Kekaseh yang sangat banyak diminati masyarakat, The Palace juga mengeluarkan koleksi Asmara yang masih berkolaborasi dengan Anne Avantie dengan harga yang lebih affordable dikisaran 5juta rupiah saja. Begitu juga dengan koleksi Nusantara yang berkolaborasi dengan Samuel Wattimena, tahun ini merupakan tahun kelima mereka berkolaborasi. Koleksi kolaborasi yang mengandung unsur-unsur budaya Indonesia ini sangat cocok melengkapi penampilan kalian di suasana idul fitri atau bisa juga menjadi hadiah lebaran unik untuk ibu tercinta di kampung halaman, bagaimana menurut kalian, sangat menarik, bukan?



               Selain dua koleksi di atas, tentu saja The Palace memiliki banyak sekali perhiasan cantik yang bisa kalian gunakan di hari raya. Kalian bisa memilih berbagai cincin berlian, kalung berlian, anting berlian, ataupun perhiasan emas untuk dipadu padankan dengan gaya unik kalian masing-masing. Buat kalian yang masih bertanya, apakah ada koleksi berlian yang memilik harga di bawah satu juta rupiah? Tentu saja ada. The Palace menangkap pasar ini dengan mengeluarkan koleksi Moela yang memiliki harga start from Rp888.000 aja.



        Koleksi ini khusus dikeluarkan bagi semua kalangan agar bisa merasakan sensasi memakai berlian. Desain koleksi Moela juga dibuat sangat simple agar cocok dipadu padankan dengan berbagai gaya dan bisa dipakai terus menerus setiap harinya. Orang-orang cenderung lebih meminati perhiasan klasik yang cocok dengan berbagai penampilan, karena perhiasan memiliki harga yang tidak murah sehingga perhiasan akan dipakai berkali-kali untuk melengkapi penampilan. Perhiasan juga merupakan investasi gaya hidup, jika sewaktu-waktu membutuhkan uang kalian bisa dengan mudah menggadaikannya. Begitu juga di The Palace, kalian bisa dengan mudah menjual kembali perhiasan kalian saat membutuhkan cash.



Selama Ramadhan dan Idul Fitri biasanya kita berlomba-lomba menghabiskan tunjangan hari raya (THR). Sebelum semuanya habis untuk pembelanjaan konsumtif, ada baiknya menginvestasikan sebagian THR dengan membeli perhiasan, khususnya perhiasan The Palace karena selain Therjamin dan Therlengkap, perhiasan di sini juga sangat Therjangkau. Buat kalian yang masih ragu atau masih bingung membeli perhiasan emas dan berlian, segera kunjungi gerai The Palace karena selain harga berlian mereka yang ramah dikantong,  kalian juga akan dilayani oleh staf mereka yang ramah dan bisa membantu kalian memilih perhiasan yang cocok untuk penampilan kalian.




Berlian tidak memiliki cahaya, tetapi memiliki sifat memantulkan cahaya. Silaukan dunia dengan penampilan baru kalian di hari raya. Lengkapi penampilan di hari yang fitri dengan koleksi perhiasan The Palace. Bagikan juga kebahagiaan dengan memberikan hadiah spesial untuk orang tersayang dari berbagai koleksi perhiasan The Palace. Jadilah terang seperti berlian yang paling jernih.




0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts

About Me

My photo
Aku suka menulis seperti aku yang extrovert ini suka bercerita. Harapannya, semoga apa yang aku tulis bisa bermanfaat dan menghibur pembacanya.